DINAS PENDIDIKAN KOTA MADIUN

Dinas Pendidikan Kota Madiun

PELATIHAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DINAS PENDIDIKAN KOTA MADIUN TAHUN 2022

Dinas Pendidikan Kota Madiun menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Guru Agama Islam yang dilaksanakan mulai tanggal 27 s.d. 29 Juni 2022 bertempat di The Sun Hotel Kota Madiun yang diikuti oleh guru dari jenjang SD dan SMP Negeri dan Swasta Kota Madiun sejumlah 100 peserta.  Narasumber pada kegiatan ini adalah Walikota Madiun dan dari Yayasan Darul Madinah Madiun.

Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah meningkatkan pengetahuan guru dalam mencetak Da’i dan Qari’ kecil di sekolah.  Pada masa kini media dakwah tidak hanya melalui pengajian konvensional tetapi sudah melibatkan media, utamanya media elektronik, oleh karenanya Guru Pendidikan Agama Islam harus mengikuti perkembangan dan  serta belajar menambah keilmuannya supaya dapat menyalurkan dakwah secara lebih modern.  Sebagai Guru Agama Islam harus menjadi contoh dan panutan bagi masyarakat baik di keluarga, sekolah dan lingkungannya, selain itu Guru Pendidikan Agama Islam harus berupaya menjaga moral peserta didik melalui pembekalan pembekalan peserta didik supaya kuat dalam menghadapi pengaruh media yang sedang menjadi trend pada saat ini.  Pada pelatihan juga disampaikan bagaimana Guru Pendidikan Agama Islam bisa menulis hadits atau ayat dalam bahasa Arab, antara lain, salam, syahadatain dan shalawat, serta pengetahuan mengenai seni kaligrafi.

Dalam kesempatan ini, Walikota Madiun menyampaikan bahwa Guru Pendidikan Agama Islam adalah agen perubahan dimana guru harus dapat dapat mentransfer ilmu pengetahuan ke aksi nyata pembelajaran.  Pada masa kurikulum merdeka  yang akan diterapkan, guru harus mengetahui  potensi peserta didik, guru harus mengembangkan potensi peserta didik tersebut ke dalam bentuk nyata, misalnya terciptanya Da’i dan Qari’ kecil di sekolah masing-masing.  Da’i dan Qari’ dapat dilombakan untuk memberikan rangsangan supaya ada kemauan yang besar dalam mempelajari ilmu qari’, dakwah dan kaligrafi.

PARADE DACIL 104 KOTA MADIUN

MADIUN – Hari ini Senin, 20 Juni 2022 Kota Madiun merayakan Hari Jadi yang ke 104. Menyongsong tema : Gas Ekonomi Stop Covid “, berbagai kegiatan telah disiapkan oleh Pemerintah Kota Madiun untuk menyemarakkan hari Jadi Tahun ini, Diantaranya adalah Dinas Pendidikan Kota Madiun melaksanakan Parade 104 Da’i Cilik di Halaman Masjid Agung Kota Madiun, diikuti oleh 104 Peserta TK,SD dan SMP dibawah Pendampingan dari Guru PAI Se-Kota Madiun.

Kegiatan da’i cilik ini bertujuan untuk menggali bakat dan potensi siswa siswi dalam bidang dakwah Islamiyah serta membentuk karakter, sehingga dapat diimplementasiukan dalam kehidupan sehari- hari, dan membawa dampak yang sangat baik bagi perkembangan karakter generasi muda. Kelak sampai pada gilirannya akan tumbuh menjadi manusia-manusia berakhlak mulia dan berbudi luhur.

“Kegiatan ini jadi lebih penting sebagai benteng anak-anak agar tidak tertarik dengan dunia luar. Karena itu dengan adanya Kegiatan ini, maka anak-anak secara dini telah diperkenalkan kepada pendidikan agama secara mendalam sehingga dapat mengembangkan dan menggali potensi anak-anak, melahirkan Da’i dan Da’iyah dimasa depan untuk melanjutkan perjuangan dakwah para alim ulama.” tutur Wali Kota Madiun.

Selain Parade 104 da’i cilik juga ada kegiatan parade drumband dari jenjang SD , SMP dan SMA di Kota Madiun,salah satunya diikuti oleh peserta dari SMPN 2 yang mengusung tiga tema yakni Peceland, Sejuta Bunga dan Pendekar ada 11 kostum yang dipersiapkan ekstrakurikuler Carnival yang merupakan hasil karya siswa yang menunjukkan potensi kreatif yang dimiliki pelajar setempat. Pada kesempatan tersebut, Walikota Madiun menyampaikan, “parade drumband kali ini baru pemanasan, kedepan pihaknya akan menggelar kegiatan serupa untuk menarik masyarakat.”
(nar/dok:id/nk/tp)

KURIKULUM MERDEKA DITERAPKAN DI SD SMP KOTA MADIUN

MADIUN – Hari ini mulai tgl 14 -16 Juni 2022 bertempat di Sun Hotel Madiun, Dinas Pendidikan Kota Madiun melalui Bidang Kurikulum, Pembinaan Bahasa dan Sastra melaksanakan Kegiatan Workshop Tim Pengembangan Kurikulum SD SMP ” Implementasi Kurikulum Merdeka ” dengan narasumber Prof.Dr
H.Parji, M.Pd ( Guru Besar UNIPMA ) dan narasumber lain dari Guru SDN Sukorejo Nganjuk Djuni Haryanto, S.Pd, M.Pd.

Materi dalam Kegiatan :
1. Strategi Penyusunan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan ( Kurikulum Merdeka )
2. Implementasi Pembelajaran Berbasis Proyek Dalam Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.

Hasil akhir dari kegiatan ini adalah tersusunnya kurikulum operasional sekolah.
(nar/dok:id/nk/kur)

SISWA SD DAN SMP KOTA MADIUN SIAP RAIH PRESTASI PADA KSN

MADIUN – Dinas Pendidikan Kota Madiun melalui Bidang Kurikulum, Pembinaan Bahasa dan Sastra melaksanakan pembinaan kepada siswa SD dan SMP dalam persiapan menghadapi seleksi KSN (Kompetensi Sains Nasional) Tingkat Nasional Tahun 2022. Pembinaan ini sebagai tindak lanjut dari pembinaan awal yang dilaksanakan Bulan Maret 2022 kemarin.

Didampingi Tim Akademisi dari Universitas Widya Mandala Madiun serta guru guru yang berkompeten di bidangnya yaitu guru mapel Matematika, guru Mapel IPA dan Guru Mapel IPS, diharapkan Kota Madiun dapat berprestasi di Bidang Olimpiade Sains ke Tingkat Nasional. Tujuan dari pembinaan ini agar siswa memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam bidang Matematika dan Sains.

Kegiatan ini berlangsung selama 3 (tiga) hari mulai tgl 13 – 15 Juni 2022 bertempat di Gedung Graha Mangga Kota Madiun serta diikuti oleh 50 peserta dari siswa SD dan SMP. (nar/dok:id/nk/kur)

PRAMUKA BERKARYA, PRAMUKA PRODUKTIF, KWARCAB KOTA MADIUN

Sebagai wujud Dasa Dharma “Rajin Terampil dan Gembira”, Kwarcab Pramuka Kota Madiun telah berhasil menanam Golden Melon di Bumi Perkemahan Ngrowo Bening, selain itu pramuka juga produktif dalam menanam pisang cavendish dan telah panen. Ini adalah hasil pendidikan sebagai ekstrakurikuler di sekolah dan Kwarcab Kota Madiun. Kegiatan hari ini diwujudkan melalui gladian pimpinan satuan adik – adik pramuka penegak.

Hari ini, Sabtu 11 Juni 2022 panen melon oleh Ibu Gubernur Jawa Timur sebagai Kamabida dan Bapak Walikota Madiun sebagai Kamabicab didampingi Kak Suyanto (Ka Kwarda Jawa Timur) serta Kak Suyoto (Ka Kwarcab Kota Madiun).

Di bumi perkemahan Ngrowo Bening juga telah dibudidayakan berbagai jenis ikan seperti lele, nila, wader, gurame dan koi. (Nar/Dok:SH/NK)


PELATIHAN GURU INKLUSI DINAS PENDIDIKAN KOTA MADIUN TAHUN 2022

Dinas Pendidikan Kota Madiun menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Guru Inklusi yang dilaksanakan mulai tanggal, 2 s.d. 4 Juni 2022 bertempat di Grha Mangga Hotel Setia Budi Kota Madiun yang diikuti oleh guru dari jenjang PAUD, SD dan SMP Negeri dan Swasta Kota Madiun sejumlah 106 peserta.  Narasumber pada kegiatan ini adalah Walikota Madiun dan dari Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah meningkatkan pengetahuan guru tentang konsep keberagaman peserta didik, konsep dasar pendidikan inklusif dan sistem layanan pembelajaran bagi peserta didik berkebutuhan khusus.

Dalam Kesempatan ini, Walikota Madiun menyampaikan bahwa Guru adalah agen perubahan dimana guru harus dapat mentransfer ilmu pengetahuan ke aksi nyata pembelajaran. Perubahan berasal dari ilmu yang didapat dari kampus dan pengalaman yang akan memunculkan kecerdasan seorang guru dalam memecahkan segala permasalahan pendidikan inklusif, sehingga pendidikan inklusif tidak menjadi beban bagi seorang guru akan tetapi menjadi sesuatu yang disukai dan dicintai sehingga tingkat kesuksesan terhadap peserta didik tercapai. Guru inklusif harus mampu membangkitkan kasih sayang peserta didik inklusi kepada guru sehingga akan mudah diarahkan dan dikendalikan, selain itu guru harus senantiasa meningkatkan ilmu pengetahuannya tidak boleh berhenti mencari ilmu dalam memandaikan anak bangsa karena Guru harus banyak ilmu dan tahu masalah yang ada dan bisa menyelesaikannya.  Pemerintah Kota Madiun selalu mendukung upaya-upaya peningkatan SDM guru termasuk dalam hal meningkatkan ilmu pengetahuan ini.